TANAH KARO – SUMBER
Reh Litna br Sitepu (41) warga Desa Raya, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo, ditemukan tewas mengenaskan tanpa busana (bugil) di penginapan (bungalow) Arihta di Desa Jaranguda, Kecamatan Merdeka, Kabupaten Karo, Kamis (15/3/2018).
Wanita berkulit hitam manis dengan rambut sebahu bergelombang ini diduga kuat merupakan korban pembunuhan. Pasalnya, di bagian leher dan pinggang korban terdapat luka tusukan benda tajam. Korban juga ditemui dalam kondisi usus terburai.
Berdasarkan keterangan yang dihimpun SUMUT BERITA dari pemilik bungalow, P br Sembiring (49) warga Desa Jaranguda mengatakan, korban datang ke penginapan tersebut untuk beristirahat pada hari Rabu 14 Maret 2018 sekira pukul 15.00 WIB.
“Korban datang bersama seorang pria sekitar jam 3 sore. Mereka menaiki mobil angkot. Selang beberapa jam, pria tersebut menanyakan kepada saya, dimana kedai nasi disekitar sini. Setelah itu saya tidak tau lagi dia kembali ke kamar atau tidak,” jelas P br Sembiring.
Keesokan harinya sekira pukul 13.30 WIB, kata dia, dikarenakan batas waktu menginap sudah habis, pihaknya lantas mengetuk kamar yang dihuni korban untuk memberitahu hal tersebut. Meski demikian, setelah berkali-kali mengetuk pintu, namun tetap tidak ada yang menyahut.
Hal tersebut lantas menuai kecurigaan terhadap pemilik bungalow. Karena tidak ada yang menyahut, pintu kamar akhirnya didobrak. “Korban saat itu tertutup selimut. Saya sangat terkejut waktu menemukan korban dalam kondisi tewas mengenaskan bersimbah darah,” tuturnya.
Atas peristiwa itu, ia selanjutnya keluar dari dalam kamar dan memanggil warga di sekitar penginapan. Peristiwa tersebut selanjutnya dilaporkan ke pihak kepolisian. Tak berapa lama berselang, personel Polsekta Berastagi dan Polsek Simpang Empat tiba lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban.
Kapolsek Simpang Empat AKP Nazrides Syarif SH didampingi Kanit Reskrim Iptu Solo Bangun mengatakan, di tubuh korban ditemukan sejumlah luka tusukan yakni di bagian leher, dada dan perut. Korban ditemukan tanpa busana dan selanjutnya dibawa ke RSU Kabanjahe.
“Korban sudah dilakukan visum di RSU Kabanjahe. Kasus ini sedang dalam penyelidikan. Pelaku diduga adalah pria yang datang bersama korban ke penginapan. Barang bukti yang diamankan dari kamar diantaranya 1 unit HP dan 1 buah tas milik korban,” jelasnya.
- JULIUS SANDAYA S