LAPORAN : FERRI – MEDAN
SUMUTBERITA.com| Dalam bentuk peduli kecintaan terhadap kebudayaan batak, Chris Willjoe Event Organizer And Entertainment ( CWJ ), menggelar festival dalam tarik suara Trio Batak se Sumata Utara,di Hotel Tiara Medan, Sabtu (25/1) sore sekira pukul 16.00 WIb s/d selesai.

Ketua panitia Chris Willjoe Even Organizer, Andri Silalahi dalam sambutannya mengatakan, acara digelar bertujuan untuk meningkatkan kebudayaan suku batak yang ada di seluruh Sumatera Utara. “Kita menggelar acara ini, bertujuan untuk meningkatkan dan memajukan masyarakat khusunya suku batak,”ujar Andri saat ditemui wartawan di lokasi acara.
“Dengan diadakannya acara ini, agar bakat yang dimiliki masyarakat suku batak dalam tarik suara dan seni tersalurkan. “Kita menggelar acara ini, guna menyalurkan bakatnya, agar mereka dapat berpacu dalam mengejar cita-cita mereka nantinya,” kata Andry.
Terpisah, Direktur Chris Willjoe Oberlin Tambun, SE saat ditemui sejumlah wartawan mengaku bangga melihat masih banyaknya jumlah peserta dan pendukung terselenggaranya acara tersebut. “Kita ingin event ini nantinya bisa dikembangkan khususnya di provinsi Sumatera Utara. Untuk itu saya atas nama panitia berjanji akan mendukung dan menyalurkan bakat para finalis nantinya. 10 finalis yang lolos dalam festival trio batak ini akan kita buat rekaman secara gratis, ucap Oberlin disambut tepuk tangan ratusan tamu undangan dan peserta yang hadir.
Sementara, sekretaris panitia, Jupry Simalango, SH didampingi sejumlah panitia lainnya seperti Ihsan, Herbet Napitupulu, Jamin Silalahi, Berlin Tambunan dan Putra Simarmata mengatakan, festival trio batak yang di ikuti sebanyak 400 peserta tersebut, digelar guna menyalurkan bakat dan seni yang dimiliki oleh suku batak. “Dari empat ratus peserta yang mengikuti festival, kita hannya menetapkan sebanyak 4 perta yang menjadi pemenangnya,” ujar Jupry.
Acara yang berlangsung khidmat tersebut dihadiri oleh para tokoh suku batak dan pejabat pemerintahan seperti staf Menko Kesra, Ir Leo Nababan, Sekretaris Dinas Pariwisata, anggota DPR RI Nurdin Tambolon dan lainnya. Diakhir acara penyerahan hadiah kepada para pemenang festival trio batak ini, juga dimeriahkan tembang lagu yang dibawakan oleh bintang tamu, Joy Tobing, penyabet juara pertama indonesian idol. Namun, rasa haru ratusan tamu undangan dan peserta yang hadir sontak saat lagu Tangiang Ni Dainang dibawakan Joy didampingi ibunda tercinta dan pencipta lagu Tagor Tampubolon.