Bupati Karo Ajak Masyarakat Donor Darah secara Berkala

SUMUTBERITA.COM, Karo – Donor darah secara teratur dapat menurunkan kekentalan darah. Kekentalan darah salah satu faktor yang berperan dalam meningkatkan risiko terkena penyakit jantung. Donor darah juga dapat menjaga kesehatan jantung dan sirkulasi darah, meningkatkan produksi sel darah merah, memperpanjang usia dan mendeteksi penyakit serius.

Hal ini dikemukakan oleh Bupati Karo Terkelin Brahmana SH saat mendonorkan darah di RSU Kabanjahe, Jumat (6/12/2019). Dalam kesempatan ini, Terkelin didampingi oleh Kepala Dinas Kesehatan drg. Irna Safrina Sembiring Meliala, Dirut RSU Kabanjahe dr. Arjuna Wijaya Bangun dan Kepala Seksi Keperawatan Irma br Depari.

Menurut Terkelin, donor darah merupakan bagian dari menjaga kesehatan diri. Ia mengaku jika dirinya secara teratur melakukan donor darah setiap enam bulan sekali. Tujuan utamanya yakni untuk kesehatan. Untuk itu, ia mengajak masyarakat untuk rutin melakukan donor darah secara berkala.

“Kegiatan donor darah ini diharapkan dapat dilakukan secara berkelanjutan. Masyarakat harus rutin donor darah untuk menjaga kebugaran tubuh. Lebih baik mencegah daripada mengobati. Kiranya darah yang saya donorkan dapat diberikan kepada pasien yang membutuhkan. Ini juga bagian dari bentuk kemanusiaan,” tutur Terkelin.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan drg. Irna Safrina Sembiring Meliala mengapresiasi sikap Bupati Karo dalam upaya menjaga kesehatan melalui donor darah. Menurutnya, donor darah merupakan bagian dari program Dinas Kesehatan Kabupaten Karo.

“Saat tadi dilakukan pemeriksaan terhadap Bapak Bupati Karo, perawat melakukan cek tensi terhadap tekanan darah sebelum darahnya diambil. Ini sebagai syarat tahap awal bagi calon pendonor. Hasilnya, tekanan darah Bapak Bupati 120/80 mmHg, sehingga darahnya layak diambil,” jelas Irna.

Ia menilai, aksi donor darah yang dilakukan oleh Bupati Karo, memberi edukasi kepada masyarakat tentang bagaimana cara menerapkan pola hidup sehat. Ia menjelaskan, donor darah yang dilakukan secara berkala akan berdampak pada meningkatnya daya tahan tubuh.

Pada kesempatan yang sama, Direktur RSU Kabanjahe dr. Arjuna Wijaya Bangun mengatakan, Bupati Karo lebih dulu meninjau lingkungan RSU Kabanjahe dan selanjutnya melakukan donor darah. “Darah yang diambil dari Bapak Bupati sebanyak 300 ml. Ini bukan yang pertama dilakukan beliau. Setiap 6 hingga 7 bulan, beliau donor darah kesini,” jelas Arjuna.

  • PARDI SIMALANGO