PW Pemuda Muhammadiyah Sumut Dilantik

MEDAN – SUMBER

Pimpinan Wilayah (PW) Pemuda Muhammadiyah periode amaliyah 2014 – 2018 resmi dilantik oleh Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Jumat (28/8/15). Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak memimpin pengambilan proses pelantikan yang disaksikan oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah Buya M Good Will Zubair.

PW PMProsesi pelantikan ini dihadiri beberapa tokoh-tokoh masyarakat Sumut diantaranya, Plt Gubsu Ir. Tengku Erry Nuradi M.Si, Ketua DPRD Sumut H Ajib Syah dan mantan-mantan tokoh pemuda Muhammadiyah Sumut seperti Kamaluddin Harahap (mantan Wakil DPRD Sumut), DR H. Bahdin Nur Tanjung MM (mantan Rektor UMSU), Zulfikri Bustami (pengusaha percetakan di Medan) dan DR. Agussani (Rektor UMSU).

Pelantikan ini merupakan agenda keorganisasian yang diselenggarakan setelah menggelar Muswil beberapa bulan lalu di Padang Sidempuan. Pelantikan ini menggantikan periode amaliyah 2011 – 2014.

Dahnil mengatakan, Pemuda Muhammadiyah bisa kokoh dan tetap hidup, karena didalam hati para kader terdapat jiwa-jiwa yang ikhlas dan jihad. “Jiwa yang ikhlas ditandai bahwa setiap pimpinan dimulai dari tingkat ranting bahkan sampai ke tingkat pusat tidak pernah di bayar dan digaji bahkan pimpinan itu sendiri yang mengeluarkan duitnya jika ada acara yang tidak mempunyai uang yang cukup,” ujarnya.

Sementara jiwa jihad tersebut, lanjutnya, para kader pemuda Muhammadiyah rela berkorban untuk meluangkan waktunya bahkan terkadang waktu untuk keluargapun terkadang terpakai inilah yang tetap dipertahankan dalam pemuda Muhammadiyah.

Pada acara tersebut, Tabligh Akbar yang diisi oleh Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Buya M Good Will Zubair mengatakan, pemuda ini merupakan pelanjut dari Muhammadiyah dan harus mempunyai nilai-nilai dan etika serta moral yang mantap.

“Tantangan zaman ini sudah sangat berat sekali jika pemuda terkhususnya Pemuda Muhammadiyah tidak mencirikan akhlak terbaik maka alamat nanti tidak ada lagi pelanjut generasi bangsa ini terkhususnya pelanjut Muhammadiyah,” ujar Buya Good Will.

Ketua Periode 2011 – 2014 Ihsan Rambe SE MSi mengungkapkan terimakasih kepada seluruh Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah yang telah meluangkan waktunya pada periode ini. Ihsan berharap, semoga kepemimpinan periode ini lebih baik daipada periode yang lalu.

Sementara, Ketua terpilih M Basir Hasibuan MPd mengatakan, membutuhkan bantuan dan dukungan yang sebesar besarnya kepada kalangan Muhammadiyah dan masyarakat Sumut dan juga terkhususnya kepada rekan-rekan yang terlibat dalam kepemimpinan saat ini, agar bisa sama-sama berkerja keras dan berusaha melaksanakan amanah yang sebaik-baiknya.

Adapun susunan kepengurusan harian PWPM Sumut periode 2014-2015 yakni Ketua M Basir Hasibuan SPd MPd, Wakil Ketua masing-masing Muhammad Arif SE, Amrizal S.Pd M.Pd, Munawir Pasaribu MA, Dakkal Harahap M.Pd, Azwar Sitompul SH, Diki Shaleh Hasibuan S.Km, Radiman Nasution M.Si, Qahfi Romula Siregar MM, Muhammad Syahrizal AMaPd dan Arif Suheri.

Sementara, Sekretaris Husni Mubarak MA, Wakil Sekretaris Miftah Faridz MA M Lailan Arqam M.Pd, Roby Fanreza MPdI, Zulham Sani, Zainuddin MH, Syarifuddin Nasution, Joko Prapsilo SE, Ibrahim ST, Muhammad Reza SE, Yoppy Akbar SH, Bendahara Muhammad Soleh Tanjung ST, Wakil Bendahara Bayu Sumantri Agung dan Dedek Kurniawan Gultom M.Si.

  • JERICSON