LAPORAN : FERRI – MEDAN
Tewasnya Ketua SPSI pasar Perumnas Simalingkar juga Wakil Ketua PAC Simalingkar dengan cara tragis yang dihujani 20 liang bekas tusukan benda tajam membuat pimpinan dari kedua organiasasi diatas angkat bicara. “Polisi harus bekerja serius, jangan memperbesar masalah dengan kejadian ini. Terlepas dari apa nantinya motif kejadian, yang terpenting Polisi harus mengungkap kasusnya sampai tuntas.
Kita percaya aparat Kepolisian sebagai penegak hukum akan mampu mengungkapnya, ucap Ketua MPC PP Kota Medan, Drs Boyke Turangan, MSP. Hal senada juga diungkapkan Ketua DPC SPSI Kota Medan, Luzon Samosir. “Kita minta aparat Kepolisian Polresta Medan dan Polsekta Delitua agar bekerja secara optimal dang mengungkap kasusnya sampai ke akar-akarnya.
Tangkap pelaku pembunuhannya dan hukum sesuai hukum yang berlaku di negeri ini. Kasus ini kita minta dapat segera dituntaskan dengan kinerja Polisi yang dipercaya untuk menanganinya, ucap Lizon.