Batal Tanding, Ayam Kinantan Kalah WO

banner 468x60

LAPORAN : RAFLI – MEDAN
Batalnya pertandingan antara Persebaya Surabaya kontra PSMS Medan yang seharusnya digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, hari ini, menyeruakkan ancaman kekalahan walk out (WO) untuk PSMS Medan.

Persebaya Surabaya yang sudah mempersiapkan segala sesuatu untuk memuluskan pertandingan kandang terakhir Indonesian Premier League (IPL) musim 2011/2012, patut kecewa. Namun, dalam konteks ini, PSMS juga tidak bisa sepenuhnya disalahkan. Tim Ayam Kinantan yang bertekad mengakhiri sisa dua pertandingan di akhir kompetisi telah menunjukkan etikad baik dengan datang ke bandara Polonia Medan, kendati akhirnya ketiadaan tiket membuat keberangkatan akhirnya batal.

banner 336x280

“PSMS sudah mengirimkan surat ke PT LPIS meminta penjadwalan ulang pertandingan ini dan berharap tidak ada hukuman kalah WO, karena kondisi ini di luar kemampuan kami. Tim sudah datang ke bandara dan ingin bertolak ke Surabaya, tapi batal karena tidak ada tiket,” ujar Chief Executive Officer (CEO) PSMS, Freddy Hutabarat.
Pihak penyelenggara kompetisi diharapkan bisa berpikir bijak dan bersikap dewasa terkait hal ini.

Setelah terjadi keterlambatan pembayaran gaji hingga memasuki bulan keempat bagi tim-tim IPL, termasuk PSMS, tidak menyurutkan skuad The Killer untuk tetap berlaga baik di pertandingan tandang maupun kandang.

Ada dua tim IPL yang saat ini mengalami pengurangan poin, yakni Persijap Jepara dan Bontang FC. Laskar Kalinyamat-julukan Persijap yang batal menggelar pertandingan dengan Semen Padang Minggu (17/6), dan Bontang FC yang batal bertanding kontra Persija Jakarta, Sabtu (16/6) membuat kedua tim tersebut mengalami pengurangan tiga poin.

Jika dikurangi tiga poin, PSMS Medan yang saat ini mengoleksi 13 poin, bakal memiliki koleksi poin yang sama 10 dengan posisi juru kunci Bontang FC, dan terpaut empat poin dengan Persijap yang memiliki nilai 14. PSMS Medan akan terlempar ke posisi juru kunci lantaran Bontang memiliki selisih gol lebih sedikit dan punya sisa dua pertandingan lagi.

Namun, di situs resmi IPL, premierleague.co.id kemarin, disebutkan, jadwal laga Persebaya versus PSMS mengalami penundaan kendati belum mendapatkan  keputusan resmi. Semoga saja keputusannya tetap seperti itu. Sekretaris. Departemen kompetisi PT LPIS, Tini Indriyani yang coba dikonfirmasi  kemungkinan yang bakal diputuskan terkait batalnya laga tersebut, tidak berhasil dikonfirmasi, lantaran mengaku sedang dalam rapat.

banner 336x280